Mencari Pemimpin Baru, IPM Ranting SMK Muhammadiyah Pagaralam Gelar Pemilihan.

Mencari Pemimpin Baru, IPM Ranting SMK Muhammadiyah Pagaralam Gelar Pemilihan.

Mencari Pemimpin Baru, IPM Ranting SMK Muhammadiyah Pagaralam Gelar Pemilihan. PersSMKM, Pagaralam- Melalui Panitia Pemilihan Umum SMK Muhammadiyah Pagaralam menggelar pemilihan bakal calon ketua ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Jumat, (02/09/22). Belik diadakan pemaparan visi misi oleh masing-masing bakal calon yang selanjutnya dibagikan di setiap kelas. Dalam kontestasi pemilihan ketua ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMK Muhammadiyah Pagaralam terdapat Delapan kandidat yang akan berpacu mencari suara terbanyak yang akan di voting. Semua bakal calon berasal dari berbagai latar belakang prestasi yang telah diukir di SMK Muhammadiyah dan telah disediakan formulir surat suara berisikan nomor urut, visi misi dan foto bakal calon yang akan dipilih oleh peserta didik, guru dan karyawan SMK Muhammadiyah Pagaralam. Harapan terbesar dari terpilihnya ketua ranting IPM SMK Muhammadiyah Pagaralam ini adalah menjadi nilai lebih bagi siswa-siswi terhadap pengembangan madrasah, baik dalam bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni serta menjadi mampu menjadi salah satu sarana mewujudkan karakter pelajar Islam. Kegiatan pemilihan Ketua Ranting IPM ini mendapatkan aspresiasi yang besar dari Bapak Candraliansyah,S.Pd.,M.Pd selaku Kepala Sekolah, beliau mengatakan “setelah terpilihnya ketua ranting IPM kami berharap siswa-siswi yang masuk dalam jajaran kepengurusan ranting IPM mampu menjadi teladan bagi siswa yang lain dalam segala hal.”.

KOMENTAR